
Pada hari Senin 25 Juli 2022, guru kami (Pak Dom) membuat suatu proyek bangun datar.
Pak Dom menyuruh setiap kami yang bersedia menjadi kordinator proyek ini untuk memilih bangun datar yang diinginkan. Pada saat itu Meisya (kordinator kelompok) memilih bangun datar lingkaran, dan disaat itu juga Pak Dom menyuruh Meisya untuk memilih anggota kelompoknya.
Meisya memilih Angel, Aira, dan Putri sebagai anggota di kelompoknya. Dan setelah pembagian kelompok, kami mulai berdiskusi tentang tugas proyek bidang datar ini. Seperti membagi tugas, mencari informasi mengenai bidang datar lingkaran, dan berdiskusi tentang hal lainnya.
Kami melakukan pertemuan pertama dalam penyelesaian proyek ini pada hari Kamis 28 Juli 2022, dirumah Aira teman kami. Pada saat itu hanya Meisya, Putri, dan Aira yang bisa berkumpul, Angel tidak dapat hadir karena rumahnya yang jauh dari rumah kami bertiga. Kami berkumpul di pagi hari, karena di siang hari kami harus pergi ke sekolah.
Kemudian kami mulai berdiskusi dan menggabungkan semua informasi yang telah kami dapatkan mengenai bidang datar lingkaran. Waktu itu kami memutuskan akan membuat penjelasan tentang bidang datar lingkaran dalam bentuk video dan poster, rencananya kami mau membuat video mengenai lingkaran dalam bentuk video kamera langsung. Setelah hampir jam 11, kami memutuskan untuk pulang karena harus bersiap-siap kesekolah.
Artikel Penting Lainnya :
- PARSOBANAN, PELABUHAN BELAWAN, POLTAK BULAN TULA
- O TAO TOBA, PULO SAMOSIR, OTANO BATAK
- Teknologi dan Lingkungan Mengubah Dunia
- Modul PJJ Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester Genap
- Video Tentang Lingkaran
Pertemuan kami yang kedua berlangsung pada hari Sabtu 30 Juli 2022. Di hari itu Putri datang dengan membawa temannya, kami juga senang karena di pertemuan kali ini Angel dapat ikut berdiskusi dengan kami. Kami berkumpul di pagi hari, dan kali ini kami berencana untuk berdiskusi dirumah Meisya. Karena kami ingin merekam suara, supaya suaranya jelas maka kami mencari tempat yang tidak ada suara lain selain suara kami. Dan kami memutuskan ke lapangan yang ada di dekat rumah Meisya, karena disana sedang tidak ada banyak orang (Lapangan itu biasanya ramai disaat sore saja, di sore hari akan ada beberapa orang yang datang untuk bermain dilapangan). Ketika ditengah jalan, kami sempat membeli cemilan untuk kami makan sambil mengerjakan tugas.
Sesampainya dilapangan, kami sempat mengobrol dulu sambil memakan cemilan yang sudah kami beli tadi. Kami juga berfoto bersama untuk kenang-kenangan, saat kami mulai mengerjakan tugas. Kami sadar bahwa untuk mengerjakan tugas itu kami memerlukan internet, namun disaat itu kami tidak memiliki internet. Dan lagipula disaat itu ada beberapa orang yang ingin bermain, kami jadi terganggu dan memutuskan untuk kembali lagi kerumah Meisya, dan menyelesaikan tugas itu di sana. Dan dirumah Meisya juga terdapat wi-fi yang bisa digunakan untuk mengerjakan tugas, sampai di sana kami mulai mengerjakan tugas bidang datar lingkaran itu.
Untungnya dirumah Meisya cukup tenang, sehingga kami bisa merekam suara dengan lancar. Kami mulai mengerjakan proyek tersebut dengan mencari informasi-informasi lain mengenai bidang datar lingkaran, mencari backsound vidio, dan lain-lain. Tidak terasa hari mulai siang, Angel dan Aira pun pulang kerumah duluan. Kemudian disusul dengan Putri yang pulang dengan temannya yang tadi juga datang bersama dengan Putri.
Kami melanjutkan penyelesaian tugas itu dirumah masing-masing. Sudah seminggu lebih sejak tugas itu diberikan, namun tugas kami masih belum siap. Itu karena kami tidak kompak, kalau saja semua anggota dapat mengerjakan tugasnya masing-masing dengan cepat dan hasil yang bagus, seharusnya tugas itu dapat selesai dengan lebih cepat. Setelah tugas itu diselesaikan maka kami pun mengumpulkannya pada hari Senin 8 Agustus 2022. Sempat terjadi beberapa perubahan dari rencana awal, seperti perubahan desain di poster dan perubahan video ke dalam bentuk animasi.
Banyak hal yang dapat dipelajari setelah kerja kelompok ini, salah satunya yaitu bahwa dengan adanya kekompakkan suatu hal bisa terselesaikan dengan lebih cepat. Kami juga mulai saling mengenal dan semakin dekat satu sama lain, setelah kerja kelompok ini. Dan itulah proses pengerjaan tugas bidang datar lingkaran kami (Meisya, Angel, Aira, dan Putri) mulai dari pembentukan kelompok hingga pengumpulan tugas.