Hai semuanya, nama saya Meisya Theresia Sihombing. Saya sendiri punya hobby menggambar, mungkin hampir setiap hari saya menggambar. Mulai dari gambar-gambar kecil hingga yang cukup besar. Sejak kecil, saya memang sudah suka menggambar. Saya dulu sering menggambar pemandangan di pantai, rumah-rumahan, bunga, dan orang-orang lidi. Saya juga sering melihat referensi gambar di internet, untuk saya gambar sendiri di buku sketch kesayangan saya. Dan saya juga lebih tertarik menggambar hal – hal yang unik, sejujurnya agak sulit untuk menjelaskan gambar unik yang saya buat. Saya menggambar hal yang cukup berbeda, tidak seperti kebanyakan orang. Biasanya orang menggambar pemandangan, bunga, awan, pantai, gunung, rumah, sawah, dll. Bukankah banyak objek di dunia ini yang bisa digambar, selain gambar-gambar yang lazim itu?
Lama-kelamaan saya juga mulai suka melukis, itu berawal dari guru saya yang memberikan tugas untuk melukis. Hobby baru saya ini, sejujurnya agak sulit. Mungkin karena saya memang baru-baru ini melukis. Melukis itu menggunakan cat, kuas, kanvas, palet, dan air. Sedangkan menggambar bisa menggunakan pena atau pensil, penghapus, dan kertas. Jika dalam menggambar, menghapus gambar itu bisa dengan penghapus. Sedangkan melukis bisa dengan melukis ulang/mewarnai semua bagian yang salah dengan warna putih. Tunggu kering, dan kemudian dilukis lagi dengan warna yang sama. Karena itu saya rasa butuh ekstra kesabaran dalam melukis.
Saya ingin bertemu dengan orang-orang yang suka menggambar atau melukis. Supaya bisa belajar lebih banyak hal tentang menggambar dan melukis. Bukan hanya membuat karya pemandangan saja. Tapi hal-hal lain juga, yang unik. Melukis itu sangat menyenangkan. Melukis juga bisa menjadi kegiatan yang produktif buat saya. Hasil lukisan saya mungkin bukan profesional. Tapi hasil karya buatan sendiri itu, membuat saya merasa senang.
Hobby saya yang lain adalah membaca.
Saya semakin suka membaca semenjak SMP ini. Berawal dari cuman mau ngadem di perpustakaan aja. Kemudian mulai pinjam satu buku, dua buku, tiga buku, dst. Hingga tak terasa, mulai benar-benar suka membaca buku. Hampir setiap hari, selalu ada buku dari perpustakaan sekolah yang saya pinjam dan baca. Mulai dari buku novel, dongeng, kisah inspiratif, dll. Saya juga mulai kepengen beli buku untuk dibaca sendiri, tanpa harus dikembalikan ke perpustakaan lagi.
Banyak buku-buku yang mau saya baca. Tapi tidak ada diperpustakaan sekolah, jadinya harus beli sendiri. Tapi karena harganya juga lumayan, saya harus pikir-pikir dulu. Saya juga penasaran adakah perpustakaan lain di batam ini yang buku-bukunya menarik? Masa iya, baca buku diperpustakaan sekolah terus. Sekali-kali keperpustakan lain juga dong. Kalau ada yang tahu perpustakaan di batam yang menarik, boleh tolong kabarin di komentar ya. Terimakasih sudah membaca ini, dan kalau ada teman-teman yang suka membaca atau melukis dan menggambar, boleh dong kita kenalan 😊.