Kemerdekaan yang telah dicapai merupakan wujud dari puncak perjuangan bangsa. Inilah tahap akhir dari perjalanan panjang perjuangan kemerdekaan dalam melawan penjajah.
Di sisi lain, momen penting ini sekaligus juga menjadi titik awal Indonesia sebagai negara yang berdaulat hingga sekarang. Oleh sebab itu, penting bagi masyarakat, khususnya para generasi muda, untuk mempertahankan kemerdekaan dengan semangat nasionalisme yang tertanam di dalam hati.
2. Kebebasan
Makna kemerdekaan yang sesungguhnya adalah kebebasan. Sebagai negara yang merdeka, Indonesia telah bebas dari segala bentuk penindasan dan penjajahan asing. Indonesia bebas untuk menentukan nasib sendiri serta bebas menciptakan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Kemerdekaan yang telah diproklamasikan mengubah semangat masyarakat yang sebelumnya serba terbatas menjadi lebih bebas. Dengan kebebasan tersebut, masyarakat dapat membangun kembali bangsa yang telah sekian lama menderita.Bangsa Indonesia telah melalui perjuangan panjang untuk membebaskan diri dari belenggu penjajah. Butuh waktu, tenaga, dan pengorbanan yang tidak sedikit untuk meraihnya.
Selama masa penjajahan, masyarakat Indonesia hidup dalam kesengsaraan. Bisa dibayangkan jika Indonesia tidak merdeka, masyarakat mungkin tidak dapat menikmati makanan dengan nikmat dan tidak bisa mengenyam pendidikan dengan layak.
Atas dasar itu, kemerdekaan bisa dikatakan menjadi jembatan atau gerbang bagi bangsa Indonesia untuk menuju masyarakat yang adil dan makmur. Ini adalah fase penting yang harus dilalui untuk meneruskan perjuangan pada fase berikutnya sebagai negara merdeka.Kewarganegaraan: Kecakapan Berbangsa dan Bernegara tulisan Aa Nurdiaman, kemerdekaan Indonesia tidak dapat dilepaskan dari aspek spiritual, yakni doa seluruh Indonesia kepada Tuhan Yang Mahakuasa.
Kemerdekaan yang diraih merupakan berkat rahmat Tuhan yang meridhai perjuangan rakyat melawan para penjajah. Dengan kata lain, kemerdekaan tidak akan tercapai jika tidak ada izin dan kehendak dari Tuhan.
Makna proklamasi kemerdekaan yang pertama bagi pelajar yakni memiliki kebebasan untuk memilih pendidikan dan mendapat pengajaran yang sesuai. Di samping itu, yang terpenting itu bisa kita lakukan tanpa paksaan atau tekanan dari pihak mana pun.