Nama Qanda ternyata diambil dari kata ‘Q and A’ loh. Aplikasi ini juga sudah di download oleh lebih dari 5 juta siswa yang berasal berbagai negara. Ada tujuh fitur dan keunggulan dari aplikasi Qanda yang dirangkum oleh brilio.net pada Kamis (10/3) dari berbagai sumber. Yuk, mari simak ulasan lengkapnya.
- Miliki tiga opsi pilihan kelas.Sebelum memasuki aplikasi Qanda, pengguna akan diberikan opsi pilihan kelas yang harus dipilih. Terdapat pilihan tingkat SD, SMP, dan SMA. Pilihan opsi tersebut akan berpengaruh seberapa banyak soal yang bisa dikerjakan oleh aplikasi.
- Dapat bertanya secara privat.Siswa pengguna aplikasi Qanda dapat melakukan les privat bersama guru yang disediakan. Layanan tersebut membuat siswa dapat lebih paham saat mengerjakan soal. Cukup dengan klik ikon ‘Bertanya pada Guru Qanda’ maka pengguna akan dibawa ke menu untuk berdiskusi.
- Terdapat fitur kalkulator lengkap.Aplikasi Qanda juga memiliki fitur kalkulator lengkap. Siswa dapat memasukan berbagai rumus dengan simbol-simbol matematika. Bahkan pengguna juga dapat memasukan soal melalui fitur kalkulator.
- Mempunyai timer.Keunikan dari aplikasi Qanda ada pada fitur timer yang disediakan. Timer berfungsi untuk mengetahui berapa lama pengguna belajar, dan waktu belajar teman lain. Hal ini tentu akan memotivasi siswa agar tetap rajin mengerjakan soal matematika.